Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Metodologi Penelitian Bisnis - Riset Pasar

Metodologi Penelitian Bisnis - Riset Pasar

Riset pasar jadi bahan acuan bagi decision maker. Ketika suatu produk akan dilempar ke pasaran peta pasar harus dilihat secara jeli dan utuh. Riset pasar adalah kunci. Sedangkan metodologi penelitian bisnis adalah pintu. Singkat kata tujuan dan cara.

Riset pasar adalah tujuan dan metodologi penelitian bisnis adalah cara. Kita tidak akan membahas soal teori yang sudah banyak berseliweran di buku maupun internet. Namun, peran strategis metodologi penelitian bisnis dalam membangun riset pasar yang kredibel dan acceptable.

Riset Pasar

Membaca urgensi riset pasar bisa ditelusuri dari teori James Lee tentang Self Reference Criterion. Manusia pada dasarnya mempunyai nilai yang berbeda-beda. Ketika nilai lain muncul manusia akan lebih condong memakai kriteria (nilai) yang ia anut. Misalnya kasus Disneyland yang punya tokoh kartun populer di dunia. Mickey mouse, donald duck, dsb.

Namun, ketika Disneyland mencoba masuk pasar hongkong gagal. Hongkong yang dekat dengan China otomatis menggunakan sistem tertutup. Informasi tidak bisa bebas diakses. Masyarakat di sana tidak familiar dengan tokoh kartun disney. Disneyland gagal mengamati hal ini.

Metodologi penelitian bisnis yang baik akan menangkal kegagalan membaca riset pasar. Metodologi penelitian bisnis bukan sekadar cara. Melainkan juga hasil. Cara yang baik akan mencetak output yang baik. 

Riset pasar akan rumit ketika kita mengidentifikasi lingkungan yang makro. Misal regional, internasional, dan dunia. Penelitian bisnis yang baik akan berbasiskan ilmiah yang otentik. Kerumitan tersebut akan diurai dengan baik lewat proses ilmiah yang otentik.

Mahal

Metodologi penelitian bisnis butuh investasi yang besar. Di dunia farmasi metodologi penelitian bisnis menjadi perhatian serius. Dunia kesehatan ini fokus pada riset pasar yang baik karena banyak dana tersedot untuk penelitian. 

Bisa dibayangkan jika gagal? Ratusan miliar dolar bisa melayang. Itu sebabnya investasi dalam membuat penelitian bisnis yang baik tidak sedikit. The price is right. Money never lie.

Metodologi penelitian bisnis dan riset pasar bagai sisi mata uang koin. Tak terpisahkan. Manunggal. Peran penting metodologi penelitian bisnis adalah memberi kredibilitas dan integritas dari riset pasar. Decision maker pasti akan merujuk pada data yang valid dan sah.

Tak mau yang mengambil data dan fakta yang keliru. Kuncinya terletak pada manusia dan modal. Menciptakan riset pasar yang tepat mensyaratkan manusia (researcher) yang kompeten. Dan uang untuk menjalankan penelitian bisnis tersebut.

Posting Komentar untuk " Metodologi Penelitian Bisnis - Riset Pasar"